COACHING CLINIC KOMPETISI INOVASI PELAYANAN PUBLIK JAWA TENGAH TAHUN 2019

Dalam rangka pendampingan calon peserta kompetisi dalam menyusun proposal inovasi dan pengajuan secara daring, Biro Orgainisasi Setda Provinsi Jawa Tengah melaksanakan coaching clinic pada hari Seni s.d Selasa 20 s.d 21 Mei 2019 bertempat di Laras Asri Resort and Spa, Jalan Jend. Sudirman No. 335, Ledok, Agomulyo, Salatiga.

Dari Kabupaten Purworejo, Coaching clinic diikuti oleh Perwakilan RSUD Dr. Tjitrowardojo Purworejo, DINPMPTSP Kabupaten Purworejo dan Kecamatan Kemiri, serta didampingi oleh Bagian Organisasi Setda Kabupaten Purworejo.

Dalam coaching clinic para peserta dibimbing dan diarahkan bagaimana menyusun proposal inovasi pelayanan public yang pada intinya untuk menjawab sinovik 2019 dari Permenpan-RB N0. 05 Tahun 2019 yang berisi :

  1. Tujuan (bobot 5%).
  2. Keselarasan dengan kategori yang dipilih (bobot 5%).
  3. Signifikansi (Arti penting) (bobot 15%).
  4. Inovasi (kebaharuan/keunikan/keaslian) (bobot 20%).
  5. Tranferabilitas (sifat dapat diterapkan pada konteks/tempat lain) (bobot 10%).
  6. Sumber daya dan keberlanjutan (bobot 10%).
  7. Dampak (bobot 15%).
  8. Keterlibatan pemangku kepentingan (bobot 10%).
  9. Pelajaran yang dapat dipetik (bobot 10%).